Sabtu, 03 November 2012

Menjadi seorang wirausahawan

        Belakangan ini minat menjadi seorang pengusaha atau wirausaha terus meningkat. Usia pun tidak menjadi penghalang bagi orang yang ingin menjadi wirausaha yang sukses. Banyak wirausaha yang memulai usahanya di usia muda dan langsung menjadi wirausahawan yang sukses. Adapula yang memulai usaha di saat sudah pensiun atau berusia matang dan mampu meraih sukses. Kadang adapula orang yang memulainya sebagai bisnis sampingan.
         Tidak aneh memang, kalau saat ini banyak orang yang ingin membuka usaha sendiri. Lapangan kerja yang semakin sulit, atau penghasilan yang kurang mencukupi kebutuhan sehari-hari menjadi salah satu faktor penyebab orang beralih menjadi wirausaha untuk mengubah nasib mereka. Tetapi kadang faktor seseorang ingin menjadi wirausaha dikarenakan melihat peluang menjadi seorang wirausaha itu sangat menjanjikan banyak hal. Salah satunya adalah untung yang besar. Contohnya, misalkan kita bekerja menjadi seorang pegawai, kita tiap bulannya hanya mendapat gaji minimal sesuai UMR, itupun kita harus bekerja secara maksimal, sedangkan kalau menjadi wirausaha, dalam sebulan kita bisa mendapatkan laba atau keuntungan yang lebih besar dari gaji pegawai
          Menjadi seorang wirausaha yang sukses itu tidak lah mudah tetapi tidak mustahil juga. Apabila ingin menjadi wirausaha, setidaknya memiliki sifat pekerja keras, cerdas, pantang menyerah, kreativ, inovativ, berani mengambil resiko, mau terus belajar, dan yang terpenting mempunyai niat dari dalam diri sehingga menjalani usahanya tidak setengah-setengah.
         Sudah banyak contoh wirausahawan sukses di sekitar kita. Jadi jangan takut untuk memulai suatu usaha. Apabila usaha yang kita jalankan gagal atau belum maksimal, jangan langsung menyerah. Jatuh bangun dalam dunia bisnis atau usaha itu biasa, yang terpenting bagaimana kita menjadikan kegagalan itu sebagai motivasi untuk bangkit, atau malah menjadikan kita semakin terpuruk. Mulai lah usaha yang kita sukai dan yang mempunyai modal kecil. So, jangan tunda lagi untuk menjadi wirausahawan yaa.. :)

http://kerockan.blogspot.com/2012/10/saatnya-menjadi-wirausahawan.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar